Dugaan Menteri Bermain di Belakang Presiden Jokowi Makin Kuat

Dugaan Menteri Bermain di Belakang Presiden Jokowi Makin Kuat - GenPI.co
Jajaran menteri kabinet Jokowi. (Foto: Kominfo)

GenPI.co - Ada dugaan keras menteri bermain di belakang Presiden Jokowi soal aturan penggunaan BPJS Kesehatan untuk layanan publik.

Sebelumnya, Intruksi Presiden (Inpres) No 1 tahun 2022 keluar menimbulkan kegaduhan karena masyarakat perlu BPJS Kesehatan untuk membuat SIM, SKCK, dan STNK.

Menurut Sekjen Kornas-Jokowi, Akhrom Saleh, pihaknya melihat adanya permainan para menteri yang keluar dari visi misi di kabinet Indonesia Maju.

BACA JUGA:  Menteri Bikin Polemik, Gaya Komunikasi Presiden Jokowi Disorot

"Saya kira ini ada (menteri,red) yang menyodorkan kepada Pak Jokowi untuk mengeluarkan Inpres tersebut," ujar Akhrom kepada GenPI.co, Kamis (24/2).

Akhrom menjelaskan pihaknya mengingatkan kembali para menteri harus kembali kepada visi dan misi presiden dan wakil presiden.

BACA JUGA:  Pengamat: Kebijakan Menteri Jokowi Amburadul Karena Fokus Pilpres

Sebab, jika tidak kembali berpihak kepada rakyat, para menteri itu makin kuat dugaan bermain di belakang Presiden Jokowi.

"Kami menilai jika tidak mereka lakukan, benar dugaan bahwa memasuki tahun 2022 para menteri dari partai politik sudah tidak menghiraukan visi dan misi presiden," jelasnya.

BACA JUGA:  Jerry Massie: Kelangkaan Minyak Goreng Bikin Citra Jokowi Buruk

Menurut Akhrom, menteri yang berasal dari parpol bahkan kerap keluar jalur karena mementingkan pesta politik pada 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya