Din Syamsuddin: Aktivis Agama Lain Bisa Gabung Partai Pelita

Din Syamsuddin: Aktivis Agama Lain Bisa Gabung Partai Pelita - GenPI.co
Ketua Majelis Permusyawaratan Partai Pelita Din Syamsuddin. FOTO: Chelsea Venda/GenPI.co

GenPI.co - Ketua Majelis Permusyawaratan Partai Pelita Din Syamsuddin mengatakan, parpolnya tidak hanya fokus untuk merebut suara dari umat Islam, khususnya Muhammadiyah.

Din menjelaskan, Partai Pelita merupakan parpol yang digawangi oleh tokoh-tokoh dari berbagai latar belakang.

"Enggak, di sini berbagai ormas ada, kayak HMI, GMNI, PMII, dll," kata Din di kawasan Slipi, Jakarta, Senin (28/2).

BACA JUGA:  Din Syamsuddin Sebut Ada Kejutan dari Partai Pelita

Din menegaskan, partainya terdiri dari berbagai latar belakang.

Eks ketum Muhammadiyah ini mengatakan, parpolnya juga akan membuka diri bagi aktivis-aktivis dari agama lain untuk ikut bergabung ke partainya.

BACA JUGA:  Din Syamsuddin Dirikan Partai Pelita, Pengamat Khawatir Soal Ini

"Kebetulan saya ini pernah memimpin Muhammadiyah, MUI, lintas agama, jadi (Partai Pelita) tidak dikhususkan untuk ormas tertentu," katanya.

Sementara itu, Ketua Umum Partai Pelita Beni Pramula mengatakan, parpolnya ini mengusung komitmen untuk memperjuangkan aspirasi rakyat tanpa pamrih. Beni merupakan eks Ketua Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM).

Menurut dia, Partai Pelita hadir karena berangkat dari keprihatinan terhadap kondisi masyarakat Indonesia yang tercerai berai, terpolarisasi, dan pengamalan ideologi yang memudar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya