KPK Bergerak di Pemprov DKI, PSI Buka Suara

KPK Bergerak di Pemprov DKI, PSI Buka Suara - GenPI.co
KPK Bergerak di Pemprov DKI, PSI Buka Suara - Ilustrasi KPK. Foto: Dok KPK

GenPI.co - Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PSI William Aditya Sarana buka suara soal KPK yang mulai bergerak di Pemprov DKI Jakarta.

Seperti diketahui, KPK menggelar Bimbingan Teknis Integritas Aparatur Sipil Negara (ASN) DKI Jakarta beberapa waktu lalu.

Ia pun menilai bahwa KPK punya peranan besar di Pemprov DKI Jakarta untuk mencegah tindakan korupsi.

BACA JUGA:  Kardus Durian Cak Imin Bakal Dibongkar, KPK Tegas

Menurutnya, Pemprov DKI Jakarta juga wajib melakukan pengawasan dan penanaman budaya antikorupsi di lingkungannya.

"Kami mengapresiasi KPK yang menyelenggarakan bimtek antikorupsi. Hal ini menjadi penguatan untuk pejabat Pemprov agar mawas diri," kata William saat dikonfirmasi GenPI.co, Minggu (20/3).

BACA JUGA:  KPK Kuak Kabar Baru soal Kasus Bupati Sidoarjo Saiful Ilah, Tegas

William menilai kegiatan KPK tersebut merupakan upaya mencegah tindakan tak bertanggung jawab para pejabat dalam mengelola anggaran.

Sebab, perputaran uang di ibu kota begitu besar.

"60 persen perputaran uang dari Indonesia beredarnya ke Jakarta. Jakarta ini punya APBD paling tinggi, yakni 80 triliun APBD," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya