Pendukung Jokowi Harus Ikhlas, Jika Presiden Dukung Anies

Pendukung Jokowi Harus Ikhlas, Jika Presiden Dukung Anies - GenPI.co
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Foto: Panji/GenPI.co.

GenPI.co - Direktur Eksekutif Oversight of Indonesia Democratic Policy Satyo Purwanto mengatakan pendukung Presiden Jokowi harus ikhlas.

Pasalnya, menurut Satyo, Jokowi berpotensi mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam Pilpres 2024.

Dia mengatakan hal itu merespons hadirnya Jokowi saat meninjau sirkuit Formula E bersama dengan Anies.

“Pendukung Jokowi garis keras harus siap-siap menerima kenyataan jika suatu hari restu Jokowi diberikan kepada Anies Baswedan,” ujar Satyo kepada GenPI.co, Jumat (29/4).

BACA JUGA:  Orang Dekat Anies Sediakan Lahan Angon Kambing Buat Giring

Menurut Satyo, dukungan dari presiden untuk mantan anak buahnya itu bukanlah hal yang mustahil.

“Sebab, politik kekuasaan di Indonesia sangat pragmatis. Semua kemungkinan bisa terjadi,” kata dia.

Satyo juga mengatakan Jokowi bisa dengan nyaman pensiun dari jabatannya jika warisannya diadopsi suksesor.

BACA JUGA:  Anak Indigo Terawang Bakal Gempa Dahsyat di Jawa, Seperti Aceh

Menurut Satyo, beberapa suksesor yang dilirik Jokowi, yakni Anies, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Ridwan Kamil.

Selain itu, menurutnya, tiga sosok kepala daerah tersebut sangat berpotensi diajak bekerja sama dengan Jokowi lantaran tidak punya kendaraan dan bukan kader partai politik.

BACA JUGA:  Lihat Nih, Penampakan KPK Geledah Rumah Dinas Bupati Ade Yasin

“Kekuasaan Jokowi bisa tetap berlanjut sebagai king maker. Setelah itu, dia bisa membangun koalisi untuk suksesornya,” ujar Satyo. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya