Soal UAS, MUI Nilai Singapura Anggap Indonesia Biarkan Ekstremis

Soal UAS, MUI Nilai Singapura Anggap Indonesia Biarkan Ekstremis - GenPI.co
Soal UAS, MUI Nilai Singapura Anggap Indonesia Biarkan Ekstremis (Foto: ANTARA)

GenPI.co - MUI menilai Singapura seolah menganggap Indonesia membiarkan ekstremis bebas begitu saja. Hal itu disampaikan terkait dengan pelarangan masuk Ustaz Abdul Somad ke Singapura.

Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerjasama Internasional MUI Sudarnoto Abdul Hakim menyayangkan pernyataan Singapura yang menyebut Ustaz Abul Somad (UAS) pro ekstremis dan menyebarkan segregasi.

Dia mempertanyakan ada tendensi apa di balik sikap Singapura tersebut.

BACA JUGA:  UAS Dideportasi oleh Singapura, Begini Tanggapan Sandiaga Uno

“Itu berarti Singapura ingin mengatakan Indonesia sudah membiarkan kelompok pro teroris,” tutur Sudarnoto kepada GenPI.co, Rabu (18/5).

Sebab, Sudarnoto mengatakan selama ini UAS dibiarkan bebas berkelana untuk berceramah di berbagai daerah di Indonesia.

BACA JUGA:  UAS Ditolak Masuk Singapura, Begini Penjelasan Ditjen Imigrasi RI

“Jelas, anggapan pro ekstremis itu tidak benar. Saya usul Kemenlu melakukan langkah diplomatik lagi,” sarannya.

Sudarnoto meminta Kemenlu memanggil Duta Besar Singapura untuk Indonesia di Jakarta.

BACA JUGA:  Slamet Maarif Geram UAS Dideportasi Singapura, Dubes RI Disorot

Dalam pertemuan itu, Sudarnoto menyebut Indonesia bisa meminta penjelasan terkait penilaian sepihak Singapura terhadap UAS.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya