Sikap Demokrat Tidak Jelas Hingga Sekarang, Kata Roy Suryo

Sikap Demokrat Tidak Jelas Hingga Sekarang, Kata Roy Suryo - GenPI.co
Bendera Partai Demokrat (Foto: ANTARA)  

GenPI.co - Pakar telematika Roy Suryo menilai sikap Demokrat tidak jelas hingga sekarang sebagai partai di luar pemerintah. 

Dia menilai mantan partainya itu tidak berani bersuara lantang terkait kebijakan pemerintah yang tidak pro rakyat. 

Padahal, Partai Demokrat kerap melontarkan sikap pro rakyat. 

BACA JUGA:  NasDem-Demokrat-PKS Koalisi, Nih Dia Capres dan Cawapresnya

"Partai Demokrat perlu memperbaiki sikap karena masyarakat menunggu suara lantang dari oposisi," ujar Roy Suryo kepada GenPI.co di Jakarta Selatan, Jumat (27/5). 

Roy Suryo menjelaskan Demokrat sering bicara atas nama rakyat, tetapi sikapnya tidak jelas. 

BACA JUGA:  Kinerja Pemerintah Buruk, Bikin Demokrasi Indonesia Turun

Sebagai partai di luar pemerintah, Demokrat terkesan enggan menyampaikan suara lantang demi masyarakat. 

"Saya pikir Demokrat sudah pro rakyat, tetapi harus lebih berani," jelasnya. 

BACA JUGA:  Habiburokhman Mengaku Kasus Politikus Demokrat Belum Masuk ke MKD

Selain itu, Roy Suryo pun menyindir Demokrat terkait program Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya