PKB Bentuk Poros Baru, Cak Imin Tetap Ngotot Jadi Capres

PKB Bentuk Poros Baru, Cak Imin Tetap Ngotot Jadi Capres - GenPI.co
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. FOTO: Antara

GenPI.co - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengatakan pihaknya akan menggagas poros baru koalisi.

"PKB berpeluang membuat koalisi baru, karena belum ada (koalisi) yang matang. Jadi, semuanya masih mungkin," kata Cak Imin di Jakarta, Rabu (1/6).

Cak Imin menilai sejauh ini dinamika politik masih sangat cair serta belum ada koalisi yang sangat matang dan kuat, sehingga semuanya masih bisa berubah.

BACA JUGA:  Baralangga Sosialisasikan Airlangga Hartarto Capres ke Masyarakat

Dia mengatakan PKB membuka diri untuk menjalin koalisi dengan parpol mana pun.

Namun, katanya, hal itu dengan catatan bahwa PKB mematok posisi tawar lebih tinggi untuk diusung sebagai capres.

BACA JUGA:  Pertemuan Prabowo Subianto dan Surya Paloh Bahas Koalisi?

"Ya saya capresnya. Kalau capres mereka bukan saya, ya tentu saya tidak gabung dengan mereka," katanya.

Menurut Cak Imin, hingga saat ini belum ada tokoh selain dirinya yang secara terbuka menyatakan akan maju sebagai capres.

BACA JUGA:  PPP Geram dengan Ucapan Cak Imin, Terlalu Neko-neko

Namun, Cak Imin akan membuka diskusi dengan para ketua umum parpol untuk membahas kemungkinan koalisi, sebelum ada keputusan siapa capres yang akan diusung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya