Maksud Pertemuan Jokowi dan Megawati Dikupas, Sebut Capres 2024

Maksud Pertemuan Jokowi dan Megawati Dikupas, Sebut Capres 2024 - GenPI.co
Presiden Joko Widodo (kanan) bersama Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (tengah) dan Iriana menghadiri peresmian Masjid At-Taufiq di kawasan Lenteng Agung, Jakarta, Rabu (8/6/2022). (ANTARA/Dhemas Reviyanto)

GenPI.co - Ketua DPC PDIP Surakarta FX Hadi Rudyatmo mengatakan pertemuan antara Presiden Joko Widodo dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menjawab sejumlah pihak di tengah isu perpecahan internal partai.

"Pertemuan itu menjawab orang-orang yang ingin menjauhkan Ibu Megawati dengan Pak Jokowi," kata Hadi Rudyatmo di Solo, Kamis (9/6/2022).

Sampai dengan saat ini, Hadi menilai hubungan keduanya baik-baik saja dan tidak ada keretakan.

BACA JUGA:  PDIP Masih Raih Suara Tertinggi di Masyarakat, Kata SMRC

"Yang bilang siapa (ada keretakan)? Enggak ada itu,"ucapnya.

Bahkan, menurut dia, keduanya sering bertemu untuk membahas penanganan covid-19 di dalam negeri.

BACA JUGA:  PDIP Bangun Masjid At-Taufiq, Ornamennya Didesain Megawati

"Kontak-kontakan lewat video call, komunikasi terjalin dengan baik," ujarnya.

Mantan Wali Kota Surakarta itu mengatakan bahwa secara umum kondisi internal partai PDIP juga baik-baik saja.

BACA JUGA:  Jokowi Beri Kode Dukung Ganjar? Begini Kata Sekjen PDIP

"Perbedaan pendapat wajar. Namun, tidak ada yang meruncing," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya