Soal Bakal Capres dari NasDem, Begini Kata Elite Partai Gerindra

Soal Bakal Capres dari NasDem, Begini Kata Elite Partai Gerindra - GenPI.co
Ketum Gerindra Prabowo Subianto bertemu dengan Ketum NasDem Surya Paloh. FOTO: Antara

GenPI.co - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengumumkan tiga nama bakal calon presiden (capres) yang akan diusung partainya pada Pilpres 2024.

Hal itu pun mendapat respons dari banyak pihak, salah satunya Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

“Menurut saya itu dinamika demokrasi dan apa yang disampaikan Partai NasDem kami apresiasi,” kata Dasco di DPR RI, Sabtu (18/6).

BACA JUGA:  Pengamat Ungkap Siasat Partai Nasdem Buka 3 Nama Bakal Capres

Dasco mengatakan, pengumuman tiga bakal calon presiden tersebut merupakan bentuk demokrasi di Indonesia.

“Sangat baik dan tentu ini bisa membuat demokrasi di Indonesia jadi tambah baik,” ujar Dasco.

BACA JUGA:  NasDem Bakal Calonkan Capres dari Kader Internal pada Pemilu 2029

Dasco menegaskan bahwa pengumuman bakal calon presiden dari Partai NasDem itu tak jadi soal bagi Partai Gerindra.

Wakil Ketua DPR RI itu juga menjelaskan pertemuan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Surya Paloh.

BACA JUGA:  Ini Profil Andika Perkasa yang Masuk Kandidat Capres dari NasDem

“Kami kemarin kunjungan silaturahmi dua sahabat lama,” jelasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya