Ray Rangkuti Beberkan Plus Minus Penunjukan Pj Kepala Daerah

Ray Rangkuti Beberkan Plus Minus Penunjukan Pj Kepala Daerah - GenPI.co
Direktur Eksekutif Lingkar Madani Ray Rangkuti. FOTO: Ferry/GenPI

GenPI.co - Direktur Eksekutif Lingkar Madani Ray Rangkuti menilai ada plus minus penunjukan Pj kepala daerah dari aspek politik.

Ray menyebut nilai plusnya kemungkinan akan lebih memudahkan koordinasi pemerintah pusat dengan pemerintah daerah, khususnya selama 2 tahun ke depan.

Sebab, seluruh penjabat yang ada saat ini langsung berada di bawah koordinasi Mendagri secara struktural.

BACA JUGA:  Kabar Terbaru, Begini Kondisi Istri Ferdy Sambo, Mohon Doanya

"Secara fungsional para kepala daerah berada di bawah kepemimpinan Mendagri," ujar Ray Rangkuti di Kantor Formappi, di Jakarta Timur, Minggu (31/7).

Terkait struktural, Ray menyebut Mendagri punya wewenang untuk menugaskan kepala daerah sesuai dengan kebijakan yang akan dilaksanakan.

BACA JUGA:  STNK Mati Pajak 2 Tahun Kendaraan Dianggap Bodong, Siap-siap

"Jika menteri mengatakan A, ya, A, kemudian B, ya, B sampai kabupaten/kota," ungkapnya.

Ray menjelaskan kepala daerah masih bisa menolak kebijakan tersebut karena hubungan sebatas fungsional bukan struktural.

BACA JUGA:  Sri Mulyani Bawa Kabar Baik, Semua Boleh Tepuk Tangan

"Keuntungannya secara politik, pemerintah pusat bisa lebih efisien menjalankan program-programnya selama 2 tahun jika kepala daerah dipimpin para penjabat," tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya