Puan Maharani Ambil Momen Pidato Untuk Kenalkan Diri Jadi Capres

Puan Maharani Ambil Momen Pidato Untuk Kenalkan Diri Jadi Capres - GenPI.co
Ketua DPR Puan Maharani sidang tahunan MPR/DPR/DPD. FOTO: Antara

GenPI.co - Pengamat komunikasi dan politik Jamiluddin Ritonga menilai Ketua DPR RI Puan Maharani sedang mengambil momen saat rapat tahunan Sidang MPR/DPR/DPD.

"Karena hal itu disampaikan di tahun politik, fungsi pengawasan yang dilakukan Puan dipersepsi hanyalah jualan politik," ujar Jamiluddin kepada GenPI.co, Rabu (17/8).

Dia menilai, Puan ingin mengambil momen menjadi ajang meningkatkan citra diri sebagai sosok pembela rakyat.

BACA JUGA:  Kamaruddin Bongkar Harta Ferdy Sambo, Fantastis

"Posisioning seperti itu juga ingin ditanamkan dibenak masyarakat," tambahnya.

Salah satu pidatonya yakni dengan mempersoalkan keterwakilan perempuan dalam berdemokrasi.

BACA JUGA:  Airlangga: Proklamasi Ajarkan Kolaborasi, bukan Polarisasi, Merdeka!

"Puan ingin dibenak masyarakat ia sebagai sosok pejuang perempuan," lanjutnya.

Akademisi dari Universitas Esa Unggul menyebut, hal itu juga menegaskan keinginan Puan menjadi capres pada Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Kesabaran Kamaruddin Sudah Habis, Putri Candrawathi Siap-siap

"Puan ingin memberi pesan, perempuan punya hak yang sama dengan laki-laki untuk dipilih dan memilih sebagai presiden," tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya