Kapolda Fadil Imran Disebut Kamaruddin, Dedi Prasetyo Buka Suara

Kapolda Fadil Imran Disebut Kamaruddin, Dedi Prasetyo Buka Suara - GenPI.co
Dedi Prasetyo buka suara terkait isu Kapolda Fadil Imran yang disebut oleh Kamaruddin Simanjuntak selaku pengacara pihak Brigadir J. Foto: Theresia Agatha/GenPI.co 

GenPI.co - Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo buka suara terkait isu Kapolda Fadil Imran yang disebut oleh Kamaruddin Simanjuntak selaku pengacara pihak Brigadir J.

Seperti diketahui, Kamaruddin menduga Irjen Pol. Fadil Imran terlibat dalam pelanggaran saat menangani kasus penembakan Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Pernyataan Kamaruddin itu pun ramai di media sosial Twitter. Menanggapi isu tersebut, Dedi Prasetyo pun memberikan responsnya.

BACA JUGA:  Pengamat Desak Timsus Polri Periksa Irjen Fadil Imran Buntut Kasus Brigadir J

Dirinya hingga saat ini mengaku masih belum menemukan fakta atau informasi tertentu terkait Fadil Imran dalam kasus pembunuhan Brigadir J.

Termasuk isu yang beredar bahwa Fadil Imran saat ini tengah menjalani pemeriksaan oleh Tim Khusus (Timsus) bentukan Kapolri.

BACA JUGA:  Ucapan Kamaruddin Keras, Kapolda Metro Fadil Imran Disebut

“Sampai dengan hari ini belum ada informasi dari Timsus,” kata Dedi, Minggu (21/8).

Diketahui, selain Fadil Imran terdapat dua nama Kapolda lagi yang juga terseret ke dalam isu kematian Brigadir J.

Dua Kapolda tersebut yakni Kapolda Jawa Timur Irjen Pol. Nico Afinta dan Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya