Herzaky Tuding Hasto Sebar Hoaks Serampangan

Herzaky Tuding Hasto Sebar Hoaks Serampangan - GenPI.co
Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto. (dok GenPI)

GenPI.co - Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menuding Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebarkan hoaks.

“Hasto sebaiknya jangan sebar hoaaks dan tuduhan secara serampangan ke Partai Demokrat,” ujar Herzaky kepada GenPI.co, Kamis (22/9).

Menurut Herzaky, seharusnya Hasto yang merupakan elite politik dari PDIP bisa memberikan contoh yang baik untuk rakyat.

BACA JUGA:  Refly Harun Sesalkan Keputusan SBY, Demokrat Gigit Jari

“Harusnya dia menyampaikan informasi kejadian masa lalu yang bersumber data, fakta, dan sudah terbukti secara hukum,” tuturnya.

Herzaky mengatakan perbuatan Hasto membuat ruang publik menjadi kotor dengan hoaks yang bertebaran.

BACA JUGA:  Soal Kecurangan Pemilu, Refly Harun Sepakat dengan SBY

Selain itu, Herzaky juga mengatakan bahwa Hasto merengek dan tidak bisa berlapang dada menerima kekalahan mutlak Pemilu 2009.

“Padahal, ini sudah tahun 2022. Kan PDIP juga sudah menang di Pemilu 2014 dan 2019. Masak masih saja sakit hati?” ucapnya.

BACA JUGA:  Isu Jet Pribadi Brigjen Hendra Kurniawan, Polri Nyatakan Tegas

Dirinya lantas meminta Hasto untuk move on dan membantu Presiden Jokowi memnuhi kebutuhan rakyat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya