Anies Baswedan Bakal Serah Terima Jabatan dengan Heru Budi Bakal Senin Malam

Anies Baswedan Bakal Serah Terima Jabatan dengan Heru Budi Bakal Senin Malam - GenPI.co
Anies Baswedan Bakal Serah Terima Jabatan dengan Heru Budi Bakal Senin Malam. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto: Ferry/GenPI.co

GenPI.co - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan kemungkinan serah terima jabatan Kasetpres Heru Budi sebagai penjabat akan dilakukan pada Senin (17/10) malam.

Seperti diketahui, Heru Budi resmi ditunjuk Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) sebagai Penjabat Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies yang habis masa jabatan.

Terkait hal tersebut, Anies menyebut serah terima jabatan akan dilakukan pada Senin malam.

BACA JUGA:  Anies Belum Datang, Emak-emak Sudah Kumpul di Halte Transjakarta Bundaran HI

"Sebab, ada pelantikan PKK. Pembukaan pukul 11.00 WIB, lalu siangnya sidang paripurna," ungkap dia di Halte TransJakarta Bundaran HI, Jakarta Pusat, Sabtu (15/10).

Anies menyampaikan pelantikan Heru Budi akan dilakukan pada Senin pagi.

BACA JUGA:  Pengamat Beberkan Kegagalan Anies Baswedan Pimpin Jakarta, Telak

"Jadi, pelantikan Senin pukul 8.30 WIB," ucap dia.

Anies menerangkan kemungkinan waktu serah terima jabatan bisa berubah tergantung situasi.

BACA JUGA:  Duet Khofifah Indar Parawansa dan Anies Baswedan Disebut Terbuka di Pilpres 2024

Sementara itu, dia menyebut pihaknya sudah mempersiapkan baju dan sepatu untuk Heru Budi pada hari pelantikannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya