Sentil Mahfud MD, Pengamat: Pemerintah Harus Berantas Politik Uang di Pemilu 2024

Sentil Mahfud MD, Pengamat: Pemerintah Harus Berantas Politik Uang di Pemilu 2024 - GenPI.co
Sentil Mahfud MD, Pengamat: Pemerintah Harus Berantas Politik Uang di Pemilu 2024 – Mahfud MD. Foto: Ferry Budi/GenPI.co

GenPI.co - Pengamat Politik Agung Nugroho menyentil Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD soal Pemilu 2024.

Agung pun menyoroti pernyataan Menko Polhukam Mahfud MD yang mengaku ragu penyelenggaraan Pemilu 2024 terselenggara dengan substantif.

“Pernyataan tersebut sangat aneh. Sebab, Mahfud MD seharusnya menjadi representasi pemerintah alias pihak penyelenggara pemilu,” ujar Agung kepada GenPI.co, Kamis (20/10).

BACA JUGA:  Herzaky Beber Alasan Adanya Politik Uang: Caleg Malas Sapa Konstituen

Menurut dia, seharusnya mantan ketua mahkamah konstitusi tersebut menjamin pemilu terelenggara secara substantif.

Selain itu, Agung juga menyoroti pernyataan Mahfud MD terkait politik uang yang tidak bisa dihindari dalam pemilihan langsung.

BACA JUGA:  Mahfud MD Sebut Politik Uang Masih Warnai Pemilu 2024, Dosen UGM Buka Suara

“Soal politik uang, hal tersebut adalah bagian dari problem yang harus bisa diatasi oleh pemerintah,” tuturnya.

Agung menegaskan bahwa pemerintah punya tugas penting sebagai penyelenggara pemilu, yakni membuat pemilu berjalan adil dan bersih.

BACA JUGA:  Mahfud MD Bicara Politik Uang di Pilpres 2024, Pengamat Langsung Bilang Begini

“Politik uang memang tidak mungkin bisa hilang dengan sistem pemilu di Indonesia,” kata dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya