Presiden Jokowi Bicara Ciri-ciri Fisik Pemimpin Indonesia, Pengamat Bereaksi Begini

Presiden Jokowi Bicara Ciri-ciri Fisik Pemimpin Indonesia, Pengamat Bereaksi Begini - GenPI.co
Pengamat bereaksi begini perihal Presiden Jokowi bicara ciri-ciri fisik pemimpin Indonesia. Foto: Ferry Budi Saputra/GenPI.co

GenPI.co - Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya menganggap pernyataan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo terkait ciri-ciri fisik pemimpin berkaitan dengan endorsement diri sendiri.

Dia mengatakan sebenarnya ada dua pandangan dalam mengartikan pernyataan Jokowi soal ciri-ciri fisik pemimpin.

Yunarto menyebut salah satunya dilihat dari konteks Presiden Jokowi.

BACA JUGA:  Dorong Pertumbuhan Berkelanjutan, Presiden Joko Widodo Promosikan IKN saat APEC

"Menurut saya, jangan-jangan Jokowi tidak sedang melakukan endorsement kepada seseorang, tetapi diri sendiri supaya tidak hilang panggung," ucap dia di Hotel The Ritz-Carlton, Jakarta Pusat, Rabu (30/11/2022).

Yunarto juga menyebutkan biasanya banyak pemimpin yang akan kehilangan panggung seusai pensiun.

BACA JUGA:  KTT APEC 2022: Joko Widodo Serukan Kolaborasi Ekonomi Digital dan Ekonomi Hijau

"Biasanya itu akan menjadi penyakit dari sosok yang akan pensiun dalam waktu dekat," jelas dia.

Sementara itu, Yunarto menambahkan jika seorang pemimpin cenderung kehilangan panggung politik, modal untuk bisa menjadi king maker atau sutradara politik itu akan menghilang dengan sendirinya.

BACA JUGA:  Disapa La Ode Muhammad Joko Widodo, Presiden Tersenyum

Dia menilai hal itu yang tak diinginkan Jokowi seusai pensiun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya