Kapolda Papua Perkirakan Lokasi KKB Egianus Kogoya dan Sandera

Kapolda Papua Perkirakan Lokasi KKB Egianus Kogoya dan Sandera - GenPI.co
Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius Fakhiri memprediksi lokasi dari KKB pimpinan Egianus Kogoya dan sandera yang berporfesi pilot Susi Air. (Foto: ANTARA/Evarukdijati)

GenPI.co - Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius Fakhiri memprediksi lokasi dari kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya dan sandera yang berporfesi pilot Susi Air.

Mathius Fakhiri mengatakan KKB dan sanderanya kemungkinan berada di sekitar Kabupaten Nduga dan Lanny Jaya.

Dua kabupaten tersebut masih saling terhubung letak geografisnya. Selain itu juga punya kekerabatan dengan Egianus Kogoya.

BACA JUGA:  Polda Papua Tempatkan Brimob Nusantara ke Dekai, Yahukimo

“Egianus tak mungkin keluar jauh dari kampung yang menjadi penyuplai makanan untuk dia dan anggota,” katanya dikutip dari Antara, Jumat (24/3).

Fakhiri mengungkapkan upaya pembebasan sandera bernama Philip Mark Mahrtens asal Selandia Baru masih terus dilakukan.

BACA JUGA:  Anggota KKB Kelompok Egianus Kogoya di Puncak Papua Tewas Tertembak

Upaya ini juga dilakukan oleh tim yang dikirim oleh penjabat Bupati Nduga. Fakhiri menyampaikan pihaknya masih memberikan kesempata kepada tim tersebut untuk melaksanakan misinya.

“Kami masih beri kesempatan kepada tim yang dikirim Pj Bupati Nduga untuk misi kemanusiaan guna membebaskan sandera,” tuturnya.

BACA JUGA:  KKB Tembak Tukang Ojek di Ilaga Papua Tengah, Korban Tewas

Fakhiri mengakui Egianus sempat terdeteksi di sekitar Koyawage, Kabupaten Lanny Jaya. Namun saat itu tidak membawa sanderanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya