Pak Jokowi Awas Tersesat, Jangan Salah Merekrut Wantimpres

Pak Jokowi Awas Tersesat, Jangan Salah Merekrut Wantimpres - GenPI.co
Pangi Syarwi Chaniago (Foto: jpnn)

GenPI.co - Direktur Eksekutif Voxpol Center Research and Consulting, Pangi Syarwi Chaniago mengingatkan untuk tidak salah merekrut Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) yang bertugas memberikan nasihat kepada presiden.

Menurut Pangi, Wantimpres adalah Inner Circle Presiden yang benar dan lurus hatinya dalam memberikan masukan-masukan agar Kepala Negara dan pemerintahan tidak salah melangkah, dan penuh kehati-hatian dalam mengambil keputusan.

BACA JUGA: Analisis Pengamat, Tokoh Ini yang Lebih Baik Jadi Wantimpres

Pangi mengatakan calon anggota Wantimpres harus negarawan.

“Karena kalau salah merekrut Wantimpres sebagai penasihat Presiden maka bisa berbahaya, Presiden bisa tersesat dan salah melangkah,” kata Pangi, Kamis (31/10).

BACA JUGA: Mau Tahu Kekayaan Kapolri Terpilih Komjen Idham Azis? Silau Guys…

Karena itu, ujar dia, Presiden jangan salah mengangkat Wantimpres karena merasa jadi ancaman nyata bagi bangsa.

“Oleh karena itu, jika salah dalam mengangkat Wantimpres, bisa menjadi ancaman nyata bagi kedaulatan dan integritas bangsa, pembisik yang benar akan menyelematkan keutuhan NKRI kita,” ujarnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya