Pangdam Jaya ke FPI: Ganggu Kesatuan, Saya Hajar Nanti!

Pangdam Jaya ke FPI: Ganggu Kesatuan, Saya Hajar Nanti! - GenPI.co
Anggota TNI dari Kodam Jaya melakukan patroli untuk membersihkan baliho Habib Rizieq. (Foto: Andri Bagus/GenPI.co)

GenPI.co - Mayjen TNI Dudung Abdurachman menunjukkan ketegasannya selaku Panglima Kodam (Pangdam) Jaya. Ia memperingatkan siapapun untuk agar tidak mengusik suasana keamanan di  wilayah Jakarta dan sekitarnya.

"Jangan coba-coba ganggu kesatuan dan persatuan, akan saya hajar nanti, ucapnyasaat Apel Siaga Bencana di Monas, Jumat (20/11).

BACA JUGA: Ultimatum Mengerikan Pangdam Jaya Terkait Baliho Habib Rizieq

Dudung mengatakan hal itu terkait kondisi Jakarta belakangan pasca kepulangan Habib Rizieq Shihab Ia juga menyoroti  munculnya baliho-baliho ilegal yang bergambar wajah Imam Besar FPI itu.

Ia lantas mengingatkan agar simpatisan FPI jangan seenaknya memasang baliho di ruas-ruas jalan.

"Kalau perlu FPI bubarkan saja, jika coba-coba dengan dengan TNI. Kok sekarang mereka (FPI) yang atur suka-suka sendiri, jadi saya perintahkan bersihkan," ucapnya.

Sementara itu,  Dandim 0501 / JP BS Luqman Arief mengatakan pihaknya telah menertibkan 10 baliho tidak berizin termasuk milik FPI di wilayah Jakarta Pusat.

BACA JUGA: Polisi Mulai Periksa Alat Bukti Digital, Habib Rizieq Siap-siap

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya