Nasib Guru Swasta Minim Perhatian, PKS Ngamuk pada Nadiem

Nasib Guru Swasta Minim Perhatian, PKS Ngamuk pada Nadiem - GenPI.co
Politikus PKS, Sakinah Aljufri (Foto: PKS)

GenPI.co - Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sakinah Aljufri mengkritik minimnya perhatian pemerintah terhadap guru honorer yang mengajar di sekolah swasta.

Dia menyinggung bahwa Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim hanya fokus pada sekolah negeri saja. 

“Mas menteri ini bukan hanya menterinya khusus sekolah negeri saja, tapi menterinya sekolah swasta juga,” ujar Sakinah saat rapat dengan Kemendikbud RI, Selasa (20/01).

BACA JUGAKagum! Demi Bantu Korban Bencana, Kader PKS Rela Potong Gaji

Sakinah menegaskan guru di sekolah swasta harus mendapatkan perhatian yang sama, seperti guru yang mengajar di sekolah negeri.

Hal itu harus dilakukan karena para guru honorer yang mengajar di sekolah swasta juga turut andil dalam mencerdaskan anak bangsa.

“Selama ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan selalu menyampaikan kekurangan guru di sekolah negeri, tanpa sedikitpun menyinggung kekurangan guru di sekolah swasta,” ungkapnya.

BACA JUGAKritik Pedas PKS Terhadap Kenaikan Tarif Tol, Telak!

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya