Bansos Berakhir April, Risma Buka Peluang Dihentikan?

Bansos Berakhir April, Risma Buka Peluang Dihentikan? - GenPI.co
Program Bantuan Sosial Tunai dari Kementerian Sosial (Foto: Dok Kemensos)

GenPI.co - Program Bantuan Sosial Tunai dari Kementerian Sosial akan berakhir pada April 2021.

Menanggapi hal tersebut, hingga hari ini Risma masih belum memberi sinyal untuk terus memperpanjang program tersebut.

BACA JUGA: Waduh, Mendadak Risma Datang ke KPK, Kasus Bansos Lagi?

Pihaknya bersama jajaran Kemensos mengaku masih memikirkan apakah BST akan terus dilanjutkan atau diberhentikan.

"Untuk tahun ini kami salurkan sampai bulan April. Jika diperlukan, akan diperpanjang," ujar Risma dalam keterangan resmi yang diterima GenPI.co pada Jumat (29/1).

Risma bersama jajarannya akan melakukan evaluasi terhadap program BST.

Kemudian, keputusan memperpanjang atau memberhentikan akan bergantung terhadap perkembangan kondisi pandemi covid-19 di Indonesia.

BACA JUGA: Korupsi Bansos Bikin PDIP Rontok, Puan Maharani Ketar-Ketir

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya