Pengakuan Munarman Eks FPI Sungguh Mengejutkan, Bikin Melongo

Pengakuan Munarman Eks FPI Sungguh Mengejutkan, Bikin Melongo - GenPI.co
Pengakuan Munarman Eks FPI Sungguh Mengejutkan, Bikin Melongo (Foto: JPNN.com/GenPI.co)

GenPI.co - Mantan Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Munarman blak-blakan mengaku heran dengan hukum di Indonesia. Hal ini terkait dugaan keterlibatannya dengan organisasi teroris. 

Munarman juga menyayangkan jika peristiwa yang terjadi pada 2015 digunakan untuk menjeratnya. 

BACA JUGA: Akademisi Top Bongkar Fakta Jokowi Lakukan Permainan Dua Muka

"Kasihan peristiwa lama dipakai untuk berusaha menangkap saya. Bahkan, mengorbankan menangkap banyak orang. Peristiwa zalim ini seharusnya dihentikan," kata Munarman, Selasa (9/2).

Munarman meragukan kebenaran keterangan yang disampaikan Achmad Aulia kepada kepolisian. Dia mempertanyakan bukti lainnya jika diduga terlibat ISIS.

Achmad Aulia terduga teroris Jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD), sebelumnya mengutarakan, pada 2015 terjadi baiat masuk jaringan teroris ISIS di Jalan Sungai Limboto, Makassar, Sulawesi Selatan, yang diklaim dihadiri Munarman.

"Kalau memang mau nuduh saya silakan, saya jawab. Kalau dari pengakuan satu orang diuber orang lain kok lucu cara bekerja hukum. Kalau ada orang yang bilang bunuh orang di laut hitam, dikejar juga sampai seluruh dunia karena di situ dekat Israel?" beber Munarman.

BACA JUGA: Kesabaran Mengubah Nasib 4 Zodiak, Mulai Besok Bergelimang Harta

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya