Anies Baswedan Bakal Susah Nyapres, Tersandung Janji Kampanye

Anies Baswedan Bakal Susah Nyapres, Tersandung Janji Kampanye - GenPI.co
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Foto: ANTARA/Hafidz Mubarak A

GenPI.co - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendapat evaluasi kerja dari lembaga survei, Median.

Hasilnya, banyak responden yang menyatakan cukup puas dengan apa yang dikerjakan Anies selama menjabat.

BACA JUGAPeluang Anies Maju Pilpres Berat, Harus Lawan 3 Tokoh Besar Ini

Anies mendapatkan angka 52,5% dan para responden mengatakan puas.

Mantan politikus Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean berkomentar mengenai kinerja Anies Baswedan selama tiga tahun menjabat.

Fedinand blak-blakan mengungkapkan kinerja Anies bahkan tidak sampai 50% selama menjabat.

"Ini sudah memasuki tiga tahun Anies memimpin, tetapi realisasi tak ada sesuai janji," ucap Ferdinand, belum lama ini.

Eks politikus Partai Demokrat tersebut juga mengungkapkan, dibandingkan dengan janjinya saat kampanye begitu membuat rakyat Jakarta tergoda untuk memilih Anies, tetapi faktanya sangat jauh dari harapan.

"Saya berpikir bahwa di masa jabatannya yang tinggal dua tahun ini harus menggenjot janjinya supaya lebih terealisasi sekalipun dalam situasi perekonomian yang sedang tidak baik," jelas Fedinand.

BACA JUGARumah Hasto di Bekasi Kebanjiran, kok Anies Jadi Sasaran?

Ferdinand berharap agar masyarakat lebih dapat melihat kinerja gubernurnya, terlebih untuk kepentingan yang vital seperti masalah banjir dan kemacetan.(*)

Lihat video seru ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya