PDIP Siapkan Peluru Tajam Pilpres 2024, Analisis Pakar Menohok

PDIP Siapkan Peluru Tajam Pilpres 2024, Analisis Pakar Menohok - GenPI.co
PDIP Siapkan Peluru Tajam Pilpres 2024. Foto: JPNN.com

GenPI.co - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri diketahui akan mengusung sosok kelompok muda untuk maju di Pilpres 2024.

Pengamat politik Zaki Mubarak menilai bahwa pernyataan Megawati beberapa waktu lalu bisa diwujudkan. Akan tetapi, harus ada perombakan dalam tubuh partai.

"PDIP perlu bertransformasi," kata Zaki kepada GenPI.co, Senin (1/3).

BACA JUGALampu Kuning PDIP di Pilpres 2024, Megawati Hadapi Krisis Berat

Zaki menjelaskan, saat ini ideologis yang diusung PDIP terkesan dinasti. Jadi, perlu adanya penyesuaian terlebih dahulu.

"Menjadi partai terbuka. Siapa kader yang berprestasi dan berdedikasi maka dia yang memimpin," jelasnya.

Meskipun harus meninggalkan ideologi yang sudah lama ada di tubuh PDIP, tetapi itulah sebuah gebrakan yang kini harus disiapkan partai berlambangkam banteng itu.

"Transisi kepemimpinan tidak lagi harus dari klan Soekarno, tapi terbuka untuk semua kadernya," jelasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya