SBY Boleh Baca! Kalau Kena Karma, No Drama 

SBY Boleh Baca! Kalau Kena Karma, No Drama  - GenPI.co
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). (AntaraNews)

GenPI.co - Video SBY yang berbicara soal sahabat yang melukai direspons kubu Moeldoko. Daripada main drama, SBY disarankan kubu Moeldoko mengingat hal ini sebagai karma.

Diketahui sebelumnya, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membuat video podcast. Isinya, cerita tentang sahabat yang melukai.

BACA JUGA: Ramalan 4 Zodiak Silakan Disimak, Ada yang Bakal Sukses

Video podcast SBY itu berjudul Kebenaran dan Keadilan Datangnya Sering Lambat, Tapi Pasti. Video tersebut ditayangkan di akun YouTube Susilo Bambang Yudhoyono.

SBY juga menyinggung era politik sekarang. Menurutnya, politik sekarang banyak fitnah, pembunuhan karakter, berita bohong serta muslihat dan tipu daya. Banyak yang berduka dan menjadi korban.

“Terkadang uang dan kekuasaan menyatu, menjelma menjadi kekuatan maha dahsyat yang bisa melindas dan menggilas siapa saja. Menghalalkan segala cara bukanlah sebuah aib dan pertanda matinya etika,” ujarnya.

BACA JUGA: 3 Zodiak Paling Bahagia, Hidupnya Hoki Terus

Panitia KLB Partai Demokrat kubu Moeldoko, Ilal Ferhard menyebut apa yang telah terjadi pada SBY saat ini merupakan sebuah karma. Itu dianggap sebagai balasan atas tindakan SBY terdahulu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya