Soal Penembakan Mabes Polri, Sutiyoso Beber Fakta Mencengangkan

Soal Penembakan Mabes Polri, Sutiyoso Beber Fakta Mencengangkan - GenPI.co
Mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso. Foto: Antara.

GenPI.co - Mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso menilai bahwa perlu dilakukan audit dari keputusan aparat untuk menembak mati pelaku penyerangan Mabes Polri beberapa waktu lalu.

“Perlu sekali. Mungkin, Polri sudah melakukan evaluasi terhadap kejadian ini,” ujar dia dalam pernyataannya, dikutip dari video di kanal YouTube Refly Harun, Senin (5/4/2021) kemarin.

BACA JUGA: Megawati Pensiun, Tokoh Ini Disiapkan Pimpin PDIP, Mencengangkan

Lebih lanjut, menurut Sutiyoso, hal pertama yang seharusnya dievaluasi adalah cara si pelaku penyerangan bisa dengan leluasa masuk ke area Mabes Polri.

“Itu menurut saya sudah sangat aneh, kecuali dia menyamar menjadi PNS di Polri. Orang itu lolos dan bisa masuk itu jadi pertanyaan besar sampai sekarang,” ungkapnya.

Sutiyoso menambahkan bahwa untuk masuk ke Mabes Polri harus melalui penjagaan yang ketat, apalagi di saat pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.

“Ini harus terjawab. Saya yakin Polri akan melakukan evaluasi terhadap kasus ini. Sebab, ini termasuk kasus yang fatal, Mabes itu jantungnya Polri,” kata dia.

Mantan Kepala Badan Intelijen Negara itu memaparkan bahwa ada saja kemungkinan peran dari orang dalam. Namun, saat ini publik tak berani bicara perihal kemungkinan itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya