Pak Jokowi, Besok Rabu Pahing, Reshuffle Jadi?

Pak Jokowi, Besok Rabu Pahing, Reshuffle Jadi? - GenPI.co
Presiden Jokowi Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/

GenPI.co - Hari keramat Rabu Pahing akhirnya tiba. Besok sudah Rabu Pahing. Lantas bagaimana dengan rencana reshuffle? Akankah jadi dilakukan pada saat tanggal keramat?

Reshuffle kabinet yangdilakukan Presiden Jokowi memang identik dengan hari Rabu.

BACA JUGA: 3 Shio Mujur, Besok Nasibnya Dikelilingi Hoki

Empat reshuffle dilakukan Jokowi pada pemerintahan periode 2014-2019. Kala itu, tepat pada Rabu Pon, 12 Agustus 2015, Jokowi me-reshuffle Kabinet Kerja.

Saat itu, Luhut Pandjaitan, yang semula Kepala Staf Kepresidenan, menggantikan Menko Polhukam Tedjo Edhy Purdijatno.

Ada nama yang cukup bikin heboh saat itu, yakni Rizal Ramli, yang merupakan Menko Perekonomian era Gus Dur, menjadi Menko Kemaritiman menggantikan Indroyono Soesilo.

Reshuffle kabinet kedua juga dilakukan pada Rabu Pon, tepatnya pada 27 Juli 2016. Anies Baswedan, yang saat itu merupakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, kena reshuffle dan meninggalkan kabinet.

Anies kemudian digantikan oleh Muhadjir Effendy. Luhut Pandjaitan juga kena reshuffle, tapi tetap di pemerintahan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya