Terkuak Cita-Cita Agnez Mo Sejak Kecil, Bukan Penyanyi Ternyata

Terkuak Cita-Cita Agnez Mo Sejak Kecil, Bukan Penyanyi Ternyata - GenPI.co
Agnez Mo. Foto: IG @agnezmo

GenPI.co - Penyanyi Indonesia yang sudah menembus pasar Internasional, Agnez Mo dikenal sebagai bsosok yang kerja keras dan bermimpi tinggi. Sejak kecil pun ia sudah memiliki cita-cita yang besar.

Namun, alih-alih menjadi penyanyi hebat yang go internasional, pelantun 'Godai Aku Lagi' itu justru memilih menjadi seorang guru.

BACA JUGAAgnez Mo Blak-blakan Sindir Artis yang Sering Berantem, Jleb!

Hal itu terungkap saat ia menjadi bintang tamu di kanal YouTube milik sahabatnya, Daniel Mananta belum lama ini.

"Gue inget banget, guru gue tapi sekarang sudah almarhum, namanya Pak Yatno. Waktu itu gue ditanyain, Agnez kamu kalau gede mau jadi apa?," ujar Agnez, Senin, 4 Januari 2021.

Lantas, wanita 34 tahun yang saat itu masih duduk di kelas 5 SD itu mengatakan jika ia menjadi seorang guru. 

Namun bukan guru biasa, Agnez bercita-cita ingin menggunakan komputer untuk mengajar ke seluruh dunia. Meski di medio tahun 90-an internet belum secanggih sekarang.

"Gue gak pengen jadi guru cuma di sekolah. Gue pengen jadi guru di seluruh dunia pakai komputer. Itu gue umur 10 tahun, berarti tahun 1996," imbuhnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya