Final Piala Eropa 2020 Bisa Bikin Ronaldo Kena Gangguan Mental

Final Piala Eropa 2020 Bisa Bikin Ronaldo Kena Gangguan Mental - GenPI.co
Final Piala Eropa 2020 yang mempertemukan Italia vs Inggris bisa membuat Cristiano Ronaldo kena gangguan mental, kenapa? (foto: Reuters)

GenPI.co - Final Piala Eropa 2020 yang mempertemukan Italia vs Inggris bisa membuat Cristiano Ronaldo kena gangguan mental, kenapa?

Hal tersebut tak lepas dari daftar pencetak gol terbanyak atau top skor Piala Eropa 2020 yang saat ini dipegang oleh Ronaldo.

Tidak hanya Ronaldo, terdapat satu nama lainnya yakni Patrik Schick yang juga mengoleksi gol terbanyak, yakni lima gol.

BACA JUGA:  Usai Jadi Pelampiasan Ronaldo, Georgina Diberi Hadiah Mewah

Meskipun Schick mencetak jumlah gol yang sama, namun Ronaldo tetap memuncaki daftar top skor karena perhitungan assist dan jumlah laga yang dimainkan lebih unggul dibandingkan striker Rep Ceko tersebut.

Diketahui, Ronaldo tercatat mencetak satu assist dan hanya bermain empat kali di ajang Piala Eropa 2020. Sedangkan Schick telah bermain lima kali dan tidak mencetak assist sama sekali.

BACA JUGA:  Harry Kane Bawa Inggris Menang, Ronaldo Bisa Keringat Dingin

Tentu saja ini akan menjadi sebuah hadiah pribadi untuk Ronaldo, walau Portugal tersingkir lebih awal di babak 16 besar namun dirinya masih bisa meraih Golden Boot di akhir kompetisi.

Namun, semua itu terancam andaikan laga Italia vs Inggris di partai final terjadi hujan gol di sepanjang pertandingan berlangsung.

BACA JUGA:  Ronaldo Gagal Total di Piala Eropa, Georgina Jadi Pelampiasan?

Terlebih bila salah dua bintang Inggris, yakni Harry Kane dan Raheem Sterling, turut serta dalam mencetak gol di laga tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya