Kandaskan Rusia, Anthony Ginting Catat Sejarah Baru di Olimpiade

Kandaskan Rusia, Anthony Ginting Catat Sejarah Baru di Olimpiade - GenPI.co
Tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Ginting, mencatat sejarah baru usai mengandaskan wakil Rusia di Olimpiade Tokyo 2020. (foto: REUTERS/Leonhard Foeger)

GenPI.co - Tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Ginting, mencatat sejarah baru usai mengandaskan wakil Rusia di Olimpiade Tokyo 2020.

Anthony Ginting melakoni laga pemungkasnya di grup J cabor bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 dengan melawan wakil Rusia, Sergey Sirant.

Dalam laga yang berlangsung di Musashino Forest Sports Plaza, Jepang, Ginting tidak menemukan perlawanan yang berarti dari peringkat 77 dunia tersebut.

BACA JUGA:  Jelang Laga Penentuan, Anthony Ginting Dapat Pesan Penting

Saat memasuki game pertama, Ginting dengan mudahnya menorehkan angka hingga unggul 11-4 saat memasuki interval.

Setelah interval game pertama, Ginting kian perkasa. Penempatan shuttle-cocknya yang aduhai membuat Sergey Sirant kewalahan dan berakhir dengan skor 21-12.

BACA JUGA:  Bongkar Rahasia, Strategi Anthony Sinisuka Ginting Top

Memasuki game kedua, posisi Ginting juga tidak jauh berbeda dari game pertama sebelumnya di mana dirinya terlalu mendominasi akan jalannya pertandingan.

Ginting yang merupakan unggulan nomor lima di Olimpiade Tokyo 2020 kali ini menyudahi interval game kedua dengan keunggulan 11-4.

BACA JUGA:  Dihancurkan Telak, Hungaria Sebut Anthony Ginting Pemain Gila

Sesudah interval game kedua, Ginting pun kian menggila dengan mengalahkan Sergey Sirant lewat skor 21-10.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya