TC Timnas Ditunda, PSSI Tunggu Pengumuman PPKM

TC Timnas Ditunda, PSSI Tunggu Pengumuman PPKM - GenPI.co
Pelatih Tim Nasional Indonesia Shin Tae-yong (kelima dari kiri) memimpin latihan skuadnya di Dubai, Uni Emirat Arab, Kamis (20/5/2021). (FOTO: ANTARA/HO-PSSI/am.)

GenPI.co - Pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia yang rencana awal dimulai pada Minggu (1/8) ditunda.

PSSI memastikan TC timnas akan dimulai setelah adanya pengumuman PPKM level 4 yang berakhir pada Senin (2/8) lusa.

Sekjen PSSI Yunus Nusi mengatakan setelah melihat situasi dan kondisi perkembangan Covid-19 dan PPKM akhirnya jadwal TC dimundurkan.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Permalukan Thailand, Pelatihnya Kena Sidang

“Lokasi TC juga ditentukan setelah adanya pengumuman terkait PPKM Level 4 yang diperpanjang atau tidak,” katanya dikutip dari laman resmi PSSI, Sabtu (31/7).

Yunus Sanusi mengungkapkan PSSI yang jelas telah menyiapkan sejumlah kota untuk menggelar TC timnas ini.

BACA JUGA:  China Sindir Timnas Indonesia yang Jadi Tuan Rumah Piala Asia

“PSSI telah menyiapkannya, di antaranya di Jakarta, Palembang dan Samarinda,” ucapnya.

Evan Dimas dkk dijadwalkan akan menjalani play-off kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Taiwan.

BACA JUGA:  Playoff Piala Asia Menanti, Timnas Gelar Pemusatan Latihan

Pertandingan tersebut akan berlangsung dua leg, yakni pada pada 7 September dan leg kedua dijadwalkan pada 12 Oktober 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya