Indonesia Open 2021 - Kevin Sanjaya Kritik Habis-habisan BWF

Indonesia Open 2021 - Kevin Sanjaya Kritik Habis-habisan BWF - GenPI.co
Salah satu ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya, kritik habis-habisan BWF usai menang di hari pertama Indonesia Open 2021. (foto: Humas PBSI)

GenPI.co - Salah satu ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya, kritik habis-habisan BWF usai menang di hari pertama Indonesia Open 2021.

Kritikan itu dilontarkan secara langsung oleh Kevin Sanjaya usai melakoni laga pertama ajang Indonesia Open 2021.

Pada hari hari pertama Indonesia Open 2021, Kevin Sanjaya bersama dengan Marcus Gideon berhadapan dengan wakil Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.

BACA JUGA:  Nyaris Dikalahkan Jepang, Kevin/Marcus Menang di Indonesia Open

Bermain di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Kevin/Marcus berhasil memenangkan laga dengan susah payah.

Itu terlihat dari jalannya hasil pertandingan. Melawan non unggulan dari Jepang, Kevin/Marcus berhasil menang dengan skor 12-21, 21-18, dan 21-15 dalam rentang 65 menit.

BACA JUGA:  Update Ranking BWF World Tour Finals, Kevin/Marcus Gas Terus

Kesulitan Kevin/Marcus dalam menghadapi wakil Jepang tersebut tak lepas dari jeda singkat yang mereka dapatkan.

Seperti diketahui, Kevin/Marcus sendiri pada Minggu (21/11) kemarin baru saja melakoni ajang Indonesia Masters 2021.

BACA JUGA:  Rekor Buruk dari Kegagalan Kevin/Marcus Juara Indonesia Masters

Dan hanya dengan rentang libur sehari, Kevin/Marcus sudah bermain lagi pada Selasa (23/11). Hal inilah yang menjadi sorotan Kevin Sanjaya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya