Angkat Besi Dicabut dari Olimpiade, Indonesia Siap Melawan

Angkat Besi Dicabut dari Olimpiade, Indonesia Siap Melawan - GenPI.co
Angkat Besi Dicabut dari Olimpiade, Indonesia Siap Melawan (foto: SC konferensi pers daring menpora)

GenPI.co - Cabang olahraga angkat besi dirumorkan akan dihapus dari daftar pertandingan olimpiade.

Dan rencananya dimulai pada ajang yang akan dilaksanakan di Los Angeles tahun 2028 mendatang.

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, menyayangkan hal tersebut.

BACA JUGA:  Bikin Bangga! Muhammad Faathir Pecahkan Rekor Dunia Angkat Besi

Menurutnya, Indonesia selalu berhasil menghasilkan medali dari cabor angkat besi dan berharap hal tersebut akan berkelanjutan.

“indonesia tidak hanya akan menunggu nasib, tapi kita akan mengambil peran,” tegas Zainudin dalam Konferensi Pers secara Virtual Zomm, Senin (13/12).

BACA JUGA:  Fraksi PDIP Sindir Anies Baswedan, Isinya Telak Banget

Dia juga menjelaskan bahwa Indonesia akan memperjuangkan hal ini karena angkat besi menjadi salah satu cabor andalan bagi Indonesia di Olimpiade.

Cabor angkat besi juga sudah masuk dalam Desain Besar Olahraga Nasional yang tujuan akhirnya adalah masuk ke peringkat lima besar dalam Olimpiade tahun 2044.

“Tentu kita harapkan ini tidak ada perubahan karena target yang sudah pernah disampaikan dan sosialisasikan itu termasuk olahraga angkat besi harus memenuhi target,” tambahnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya