Timnas Indonesia Ketiban Durian Runtuh, 1 Naturalisasi Bertambah

Timnas Indonesia Ketiban Durian Runtuh, 1 Naturalisasi Bertambah - GenPI.co
Shin Tae Yong dan Marc Klok, pemain naturalisasi yang kemungkinan gabung Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. (foto: instagram.com/marcklok)

GenPI.co - Timnas Indonesia dikabarkan akan ketiban durian runtuh karena satu pemain naturalisasi dipastikan bertambah jelang Kualifikasi Piala Asia 2023.

Seperti diketahui, Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) saat ini tengah mengupayakan mempercepat proses naturalisasi para pemain keturunan yang direkomendasikan Shin Tae Yong.

Tercatat ada empat nama yang sedang digodok yakni Mees Hilgers, Jordi Amat, Ragnar Oratmangoen, dan Sandy Walsh.

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Sebut Rencana, Marc Klok Resmi ke Timnas Indonesia?

Keempatnya diproyeksi bisa membela Timnas Indonesia saat Kualifikasi Piala Asia 2023 yang akan digelar pada Januari 2022 mendatang.

BACA JUGA:  Seret Marc Klok, PSSI Tak Ingin Kecolongan Naturalisasi Pemain

Saat ini, Sandy Walsh dan Jordi Amat yang dikabarkan telah melengkapi dokumen persyaratan, sedangkan Mees Hilgers dan Ragnar Oratmangoen masih menunggu dokumen lengkap.

Hal ini disampaikan oleh Exco PSSI Hasani Abdulgani Instagram-nya pada Minggu (30/1) lalu.

BACA JUGA:  Yann Motta Siap Bikin Marc Klok Mati Kutu, Persib Wajib Waspada

"Mudah-mudahan proses pemain keturunan yang kini sedang digodok oleh Menpora (pemerintah) untuk timnas (Indonesia) dapat terlaksana sebelum April," kata Hasani

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya