Jelang MotoGP Mandalika, Dorna Sports Seret Valentino Rossi

Jelang MotoGP Mandalika, Dorna Sports Seret Valentino Rossi - GenPI.co
Jelang MotoGP Mandalika, CEO Dorna Sports meyakini ajang balapnya akan tetap populer meskipun tanpa Valentino Rossi. (foto: Reuters)

GenPI.co - Jelang MotoGP Mandalika 2022, CEO Dorna Sports yakni Carmelo Ezpeleta meyakini ajang balapnya akan tetap populer meskipun tanpa Valentino Rossi.

Seperti diketahui, MotoGP 2022 akan menjadi musim yang berbeda karena tak lagi menampilkan pembalap ikoniknya, Valentino Rossi.

Pria yang menginjak 43 tahun tersebut memutuskan untuk pensiun dari MotoGP setelah tak mampu lagi bersaing dengan para pembalap muda.

BACA JUGA:  Blak-blakan, Ternyata Ini Target Sesungguhya MotoGP Mandalika

Kehilangan sosok pembalap veteran yang telah membawa banyak peminat MotoGP rupanya tidak membuat Carmelo Ezpeleta khawatir.

Menurutnya, tidak ada yang bisa melawan usia dalam dunia olahraga, Ezpeleta juga yakin MotoGP tidak akan kehilangan popularitas meskipun tanpa Rossi.

BACA JUGA:  Belum Dimulai, MotoGP Mandalika Sudah Panen Kritikan

“Dalam olahraga, usia sangat penting, tergantung apa yang dilakukan. Saya pikir sejak dua musim lalu, balapan dia (Rossi) telah selesai,” ujar Ezpeleta seperti dilansir dari Marca pada Jumat (4/2).

Ezpeleta pun menyampaikan terima kasih kepada Rossi atas kontribusinya yang begitu besar untuk MotoGP dan menurutnya meminta peraih 9 gelar juara dunia itu untuk terus balapan bukanlah tindakan yang sopan.

BACA JUGA:  Tiket.com Tebar Paket Bundling MotoGP Mandalika, Murah Banget!

“Saya hanya bisa berterima kasih kepada Valentino Rossi atas apa yang telah dia lakukan, saya tidak bisa memintanya untuk balapan lagi," ujar Ezpeleta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya