Usai Salah dan Firmino, Kini Liverpool Ditinggal Jurgen Klopp

Usai Salah dan Firmino, Kini Liverpool Ditinggal Jurgen Klopp - GenPI.co
Jurgen Klopp kabarnya akan menyusul Salah dan Firmino untuk tinggalkan Liverpool. (foto: REUTERS/Phil Noble)

GenPI.co - Setelah terancam ditinggal dua bintangnya, Mohamed Salah dan Roberto Firmino, kini Liverpool harus bersiap untuk kehilangan pelatih kesayangan, Jurgen Klopp.

Pasalnya, pelatih asal Jerman tersebut tampak kukuh menjadikan musim 2023/2024 sebagai musim terakhirnya memimpin Liverpool.

Kabar ini diungkapkan Jurgen Klopp melalui situs resmi Liverpool pada Sabtu (5/3).

BACA JUGA:  Sempat Tertinggal, Liverpool Bantai West Ham di Anfield

“Rencananya masih sama (untuk mundur 2024 sesuau kontrak). Saya menyadari ketika saya memberikan jawabannya, saya berpikir, 'Ya Tuhan!' tetapi saya tidak bisa menarik jawaban itu,” ujar Klopp.

“Kecuali jika saya memutuskan untuk kemudian pergi, atau mungkin saya dipecat pada tahun 2023, tetapi jika saya memutuskan untuk pergi pada tahun 2024, itu tidak ada hubungannya dengan kualitas skuat,” tegasnya.

BACA JUGA:  Takumi Minamino Bersinar, Mohamed Salah Tinggalkan Liverpool

Penampilan skuad racikan Klopp pada musim ini bisa dibilang menjadi salah satu yang terbaik dengan mengandalkan beberapa bintang seperti Mo Salah, Roberto Firmino dan Sadio Mane.

Selain para veteran, Klopp juga mulai memperbarui wajah Liverpool dengan mendatangkan pemain-pemain muda berpotensi seperti Harvey Elliot (18 tahun) hingga Ibrahima Konate (19 tahun).

BACA JUGA:  Firmino Tinggalkan Liverpool, Penerus Ronaldo Merapat ke Anfield

Setelah membentuk tim yang kokoh, Klopp berharap tim tersebut bisa menjadi lebih kuat dengan memasuki era baru setelah dirinya pergi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya