Lee Chong Wei Jadi Pelatih Tunggal Putra, Indonesia Beri Tawaran?

Lee Chong Wei Jadi Pelatih Tunggal Putra, Indonesia Beri Tawaran? - GenPI.co
Lee Chong Wei dikabarkan akan menjadi pelatih tunggal putra di luar negeri, apakah Indonesia ikut memberikan tawaran? (foto: bwf)

GenPI.co - Legenda bulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei dikabarkan akan menjadi pelatih tunggal putra di luar negeri, apakah Indonesia ikut memberikan tawaran?

Seperti diketahui, Lee Chong Wei merupakan salah satu nama besar dalam bulu tangkis sektor tunggal putra di dunia.

Sepanjang kariernya, Lee Chong Wei berhasil menyabet berbagai prestasi dan gelar, ia juga mengukuhkan namanya sebagai di posisi tunggal putra nomor satu dunia terlama dalam sejarah.

BACA JUGA:  Sikat Lee Chong Wei dan Axelsen, Daniel Marthin Bikin Geger BWF

Lee Chong Wei juga meraih medali perak Olimpiade dalam 3 edisi berbeda (2008, 2012, 2016) dan menyandang empat kali gelar All England.

Lee Chong Wei memutuskan untuk gantung raket pada Juni 2019 lantaran menderita kanker hidung.

BACA JUGA:  ART Tak Bisa ke Indonesia, Lee Chong Wei Beri Pesan Menyentuh

Meskipun sekarang Lee Chong Wei lebih aktif sebagai pengusaha, tetapi baru-baru ini ia mengaku mendapatkan banyak tawaran melatih di luar negeri.

Melansir dari News Straits Time pada Rabus (6/4), Lee Chong Wei mengaku masih mempertimbangkan tawaran-tawaran dari beberapa negara Asia.

BACA JUGA:  Malaysia Akui Kehebatan Taufik Hidayat, Lee Chong Wei Dikasihani

“Saya hanya dapat mengungkapkan bahwa saya telah ditawari oleh beberapa negara Asia untuk menjadi pelatih nasional mereka,” kata Lee Chong Wei.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya