Kilas Balik SEA Games 2011

Tampil Mengejutkan, Singapura U-23 Bikin Thailand Tak Berdaya

Tampil Mengejutkan, Singapura U-23 Bikin Thailand Tak Berdaya - GenPI.co
Timnas Singapura U-23 berhasil tampil mengejutkan setelah membuat skuad Thailand tak berdaya. (foto: AFF)

GenPI.co - Timnas Singapura U-23 berhasil tampil mengejutkan setelah membuat skuad Thailand tak berdaya.

Momen pembantaian Singapura U-23 atas Thailand U-23 itu terjadi dalam fase grup A SEA Games 2011 pada Kamis (17/11/2011).

Kala itu, Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah SEA Games 2011 sehingga seluruh pertandingan berlangsung di Jakarta.

BACA JUGA:  Pengukuhan Kontingen di SEA Games 2021, 499 Atlet Siap Berjuang

Termasuk di Grup A, di mana Timnas Indonesia, Malaysia, Thailand, Kamboja, dan Singapura yang berada di dalamnya bermain di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Laga antara Thailand U-23 vs Singapura U-23 kala itu merupakan laga terakhir di grup A, yang mana sama sekali tidak memengaruhi posisi kedua tim.

BACA JUGA:  Kalah dari Vietnam di SEA Games, Indonesia Masih Punya Peluang

Pasalnya, baik Thailand U-23 maupun Singapura U-23 sudah dipastikan gagal lolos ke babak semifinal karena selisih poin yang jauh dengan Timnas Indonesia U-23 dan Malaysia U-23.

Kala itu, Singapura berada di posisi ketiga dengan empat poin. Sedangkan Thailand di posisi keempat dengan tiga poin.

BACA JUGA:  2 Ganda Putra Ini Siap Bersinar di Piala Thomas dan SEA Games

Sedangkan Indonesia kala itu berada di puncak klasemen dengan sembilan poin, di posisi kedua ada Malaysia dengan tujuh poin. Keduanya baru main tiga kali.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya