Meski Mendominasi, Timnas Indonesia U23 Kalah 4 Kali dari Myanmar

Meski Mendominasi, Timnas Indonesia U23 Kalah 4 Kali dari Myanmar - GenPI.co
Meski mendominasi dalam segi pertemuan, Timnas Indonesia U23 telah kalah 4 kali dari Myanmar. (foto: PSSI)

GenPI.co - Koordinator Save Our Soccer, Akmal Marhali, menilai Timnas Indonesia U23 dan Myanmar akan bermain habis-habis dalam laga terakhir Grup A SEA Games 2021 di Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Minggu (15/5).

Sebab, kedua tim sama-sama ingin menang untuk memastikan lolos ke babak semifinal SEA Games 2021.

Akmal mengatakan, Timnas Indonesia U23 tidak boleh lengah dalam laga itu.

BACA JUGA:  Sang Legenda Beber Peluang Timnas Indonesia U23 di SEA Games 2021

Pasalnya, Myanmar bisa saja mengejutkan Timnas Indonesia U23.

"Myanmar bisa membahayakan karena dia adalah salah satu tim kuda hitam," ucapnya kepada GenPI.co, Sabtu (14/5).

BACA JUGA:  Atep Menilai Timnas Indonesia U-23 Aman Tanpa Elkan Baggott

Dia menjelaskan, Timnas Indonesia U23 dan Myanmar memiliki kekuatan berimbang.

Jadi, faktor non-teknis bisa menjadi penentu hasil akhir dalam laga itu.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Pecahkan Rekor 10 Tahun Lalu di Piala Thomas

"Harmonisasi dan motivasi tim bisa menentukan hasil pertandingan," jelasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya