Cyco Speed Cycling Club, Lebih dari Sekadar Komunitas Sepeda

Cyco Speed Cycling Club, Lebih dari Sekadar Komunitas Sepeda - GenPI.co
Komunitas sepeda Cycospeed Cycling Club (CSCC). (Instagram @cycospeed.cc)

GenPI.co - Berdiri pada 2019, Cycospeed Cycling Club (CSCC) bermula bukan sebagai komunitas roadbike (sepeda balap), tetapi hanya keluarga penikmat sepeda Mountain Bike (MTB).

Namun, pandemi mereka akhirnya memilih untuk pindah haluan ke roadbike dengan tujuan menghindari kerumunan atau kumpul-kumpul dengan yang lain.

“Asal muasal pindah ke roadbike dikarenakan dulu perkumpulan sepeda balap di Tangerang cenderung tidak seramai pemain sepeda MTB,” ujar salah satu anggota Pebrianto kepada GenPI.co, Selasa (10/5).

BACA JUGA:  Komunitas Moa Semarang FanbaseBoy Group TXT, Rajin Koleksi Album

Dia mengatakan dari situ kemudian terkumpul 11 orang teman yang akhirnya secara resmi membentuk komunitas CSCC tersebut.

Arti dari nama CSCC sendiri ialah berasal dari sifat roadbike yang tidak jauh dari kecepatan tinggi.

BACA JUGA:  Airlangga Sampaikan Kabar Baik Soal Minyak Goreng, Mohon Disimak

“Kebetulan dulu kami juga selalu ambisius akan hal itu dan selalu mencoba untuk lebih cepat setiap harinya,” kata Pebrianto.

Untuk jumlah anggota sendiri, Pebrianto mengatakan saat ini CSCC dihuni 32 anggota dengan range umur 24-35 tahun.

BACA JUGA:  Ini Dia Penantang Toyota Alphard, Harga Lebih Murah

“Memang kami bukan komunitas yang besar, melainkan memang menganggap ini sebuah keluarga baru dengan hobi yang sama,” imbuhnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya