Park Hang Seo Melatih Timnas Indonesia Jadi Sorotan Media Vietnam

Park Hang Seo Melatih Timnas Indonesia Jadi Sorotan Media Vietnam - GenPI.co
Media Vietnam menyoroti potensi pelatih timnas mereka, Park Hang Seo untuk menyebrang dan melatih Timnas Indonesia. (foto: AFF)

GenPI.co - Media Vietnam, Soha menyoroti potensi pelatih timnas mereka, Park Hang Seo untuk menyebrang dan melatih Timnas Indonesia.

Park Hang Seo dapat dikatakan sebagai salah satu pelatih tersukses di Asia Tenggara, bersama Timnas Vietnam, dia telah sukses menyabet berbagai prestasi.

Sejak didapuk oleh Federasi Sepak bola Vietnam pada Oktober 2017, Park Hang Seo langsung membawa timnya lolos ke Piala Asia U-23 2018 hanya dalam kurun waktu tiga bulan.

BACA JUGA:  Raih Emas SEA Games, Park Hang Seo Mundur dari Timnas Vietnam

Tak cukup dengan pencapaian tersebut, juru taktik asal Korea Selatan itu membuktikan kemampuannya dengan meloloskan Timnas Vietnam U-23 ke semifinal Asian Games 2018 yang berlangsung di Indonesia.

Di level senior, Park Hang Seo juga sukses membawa Timnas Vietnam meraih gelar juara Piala AFF 2018 dan lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

BACA JUGA:  Senyum Park Hang Seo Saat Timnas Indonesia U-23 Bungkam Malaysia

Sementara itu, masa kerja Park Hang Seo diketahui hanya tersisa 8 bulan lagi atau tepatnya akan berakhir pada 31 Januari 2023.

Kondisi ini pun dipahami oleh Soha dapat membuat berbagai kemungkinan bisa terjadi, termasuk kepergian Park Hang Seo dari Vietnam.

BACA JUGA:  Marc Klok Buka-bukaan soal Park Hang Seo dan Shin Tae Yong

Park Hang Seo Melatih Timnas Indonesia Jadi Sorotan Media Vietnam

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya