Lionel Messi Jadi Sapi Perah, PSG Untung Gila-gilaan

Lionel Messi Jadi Sapi Perah, PSG Untung Gila-gilaan - GenPI.co
Lionel Messi benar-benar seperti menjadi sapi perah karena bisa membuat Paris Saint-Germain (PSG) untung gila-gilaan. (foto: REUTERS/Benoit Tessier)

GenPI.co - Lionel Messi benar-benar seperti menjadi sapi perah karena bisa membuat Paris Saint-Germain (PSG) untung gila-gilaan.

Menurut laporan dari Marca pada Jumat (24/6), PSG dikabarkan telah meraih pendapatan yang mencapai 700 juta euro (setara Rp10,9 triliun) musim 2021/22.

Diketahui, sebagian besar pendapatan itu datang karena kehadiran Lionel Messi yang bergabung ke PSG secara gratis.

BACA JUGA:  Pelatih Baru PSG Bisa Bikin Lionel Messi Jadi Lebih Mengerikan

Marc Armstrong selaku Direktur Kemitraan PSG menjelaskan bila pendapatan dari sponsor meningkat hingga 13 persen musim lalu karena efek mantan bintang Barcelona itu.

Tak tanggung-tanggung, PSG dikabarkan mendapatkan pemasukan dari sponsor hingga 300 juta euro (sekitar Rp4,69 triliun) pada musim 2021/22.

BACA JUGA:  Pernah Latih Cristiano Ronaldo, Zidane Tak Sudi Tangani Messi

Penjualan jersey PSG menjadi salah satu pendapatan terbesar yang dimiliki oleh klub Ibu Kota Prancis tersebut.

Kabarnya, terdapat lebih dari 1 juta jersey PSG terjual untuk musim 2021/22, dan 60 persen jersey yang terjual adalah nomor 30 milik Messi.

BACA JUGA:  Borok Lionel Messi Dibongkar Habis-habisan, Sungguh Mengerikan

Tingginya penjualan jersey PSG itu tak lepas dari melonjaknya permintaan pembelian usai mengumumkan Lionel Messi bergabung ke kubu Les Parisiens.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya