Melati Deava Oktavianti Bongkar Kronologi Dirinya Degradasi dari PBSI

Melati Deava Oktavianti Bongkar Kronologi Dirinya Degradasi dari PBSI - GenPI.co
Melati Deava Oktavianti membongkar kronologi dirinya dan Praveen Jordan degradasi dari pelatnas Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI). (foto: PB Djarum)

GenPI.co - Ganda campuran Indonesia Melati Deava Oktavianti membongkar kronologi dirinya dan Praveen Jordan degradasi dari pelatnas Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI).

Seperti diketahui, Praveen Jordan/Melati Daeva saat ini masih menempati peringkat lima dunia, dan diakui sebagai ganda campuran terbaik Indonesia.

Namun, di saat posisinya yang masih tinggi, Praveen/Melati secara mengejutkan didegradasi alias dikeluarkan dari pelatnas PBSI sejak awal tahun ini.

Selain Praveen/Melati, PBSI juga mengeluarkan ganda campuran nomor tujuh dunia, Gloria Emanuelle Widjaja/Hafiz Faisal.

BACA JUGA:  Tinggalkan Praveen Jordan, Melati Daeva Punya Pasangan Baru

Sebelum dikeluarkannya Surat Keputusan nomor SKEP/007/1.3/2022 tertanggal 24 Januari 2022 dalam konferensi pers, rumor degradasi para pemain top Indonesia tersebut telah tersebar di dunia maya.

Baru-baru ini, Melati mengungkapkan bahwa dirinya cukup terkejut saat mendengar isu degradasi dari dunia maya sebelum ada SK PBSI.

BACA JUGA:  Dipasangkan dengan Berondong Manis, Melati Daeva Gagal Juara

Hal ini diungkapkannya melalui video wawancara bertajuk 'Indonesia Punya Nama' yang diunggah di kanal Youtube PB Djarum, Rabu (31/8).

“Tidak tahu, saya juga tidak tahu tiba-tiba saja, hari itu saya lagi ada jadwal foto dengan apparel, tahu-tahu siang-siang pas lagi di tengah foto, saya buka Instagram, saya kayak apa nih? Udah ramai aja (rumor degradasi),” tutur Melati.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya