Erling Haaland Diincar Real Madrid, Manchester City Keringat Dingin

Erling Haaland Diincar Real Madrid, Manchester City Keringat Dingin - GenPI.co
Manchester City bisa keringat dingin lantaran Erling Haaland mulai diincar oleh Real Madrid. (foto: Twitter Manchester City)

GenPI.co - Manchester City bisa keringat dingin lantaran Erling Haaland mulai diincar oleh Real Madrid.

Erling Haaland semakin menunjukan ketajamannya bersama Manchester City setelah didatangkan dari Borussia Dortmund awal musim ini.

Melansir dari data Transfermarkt, Rabu (12/10), Manchester City mengikat Haaland dengan kontrak berdurasi lima tahun hingga 30 Juni 2027.

BACA JUGA:  Erling Haaland Cuma Butuh 7 Menit Saat Man City Bantai Copenhagen

Meskipun masa kontraknya masih lama, Erling Haaland rupanya sudah menjadi incaran klub lain, salah satunya Real Madrid.

Dikutip dari Sky Sports, Real Madrid dikabarkan memproyeksikan Haaland sebagai penerus Karim Benzema yang sudah berusia 34 tahun.

BACA JUGA:  Rahasia Gila Erling Haaland Makin Brutal, Makan Jantung dan Hati!

Hingga kini, Real Madrid masih mengandalkan Karim Benzema sebagai ujung tombak lini depan mereka.

Penampilannya pun masih sangat luar biasa, Benzema berhasil mencetak 44 gol dan 15 assist dari 46 pertandingan bersama Real Madrid pada semua kompetisi.

BACA JUGA:  Erling Haaland Monster Buas, 13 Klub Liga Primer Inggris Kalah Tajam

Namun, masa kontrak Benzema akan berakhir pada Juni tahun depan, meskipun berpeluang besar diperpanjang, tetapi Los Blancos tentu harus mulai mencari penggantinya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya