Remuk di Liga Champions, Barcelona Sangar pada Liga Spanyol

Remuk di Liga Champions, Barcelona Sangar pada Liga Spanyol - GenPI.co
Barcelona akan mengalihkan fokus ke La Liga dan kompetisi lain yang masih diikuti setelah tersingkir dari Liga Champions 2022/2023. Suporter Barcelona. Foto: Twitter/FCBarcelona

GenPI.co - Barcelona akan mengalihkan fokus ke La Liga dan kompetisi lain yang masih diikuti setelah tersingkir dari Liga Champions 2022/2023.

Musuh abadi Real Madrid itu masih terpaku di posisi kedua klasemen Liga Spanyol hingga pekan kesebelas.

Dengan koleksi 28 angka, Barcelona tertinggal tiga poin dari Real Madrid yang ada di puncak klasemen.

BACA JUGA:  Hancur di Liga Champions, Barcelona Ukir Rekor Buruk 24 Tahun

Berdasarkan data FBref, Barcelona sudah memasukkan 28 gol dalam sebelas pertandingan Liga Spanyol musim ini.

Itu artinya Robert Lewandowski dan kawan-kawan mencetak 2,55 gol per pertandingan.

BACA JUGA:  Inter Milan Bantai Viktoria Plzen, Barcelona ke Liga Europa

Barcelona juga hanya kebobolan empat gol dalam sebelas pertandingan Liga Spanyol musim ini.

Barcelona juga sangat tangguh ketika bermain di kandang dengan catatan lima kemenangan, satu hasil imbang, dan belum terkalahkan.

BACA JUGA:  Barcelona Bantai Bilbao, Ousmane Dembele Torehkan Sejarah Baru

Mantan striker Barcelona Thierry Henry pun masih meyakini Xavi Hernandez adalah sosok yang paling tepat menukangi Lewandowski dan kawan-kawan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya