Dirut PT LIB Sebut Liga 1 Berhenti Saat Piala AFF 2022

Dirut PT LIB Sebut Liga 1 Berhenti Saat Piala AFF 2022 - GenPI.co
Dirut PT LIB Ferry Paulus mengatakan Liga 1 akan rehat saat bergulirnya Piala AFF 2022. Foto: Gazza Roosaryatama/GenPI.co

GenPI.co - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus mengatakan Liga 1 akan rehat saat bergulirnya Piala AFF 2022.

Adapun rencananya Liga 1 akan kembali dilangsungkan pada 2 Desember 2022 dengan sistem bubble.

Sementara itu, Piala AFF 2022 akan dilaksanakan pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023.

BACA JUGA:  Nadeo Arga Winata Beber Target Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Siap Mati-matian!

"Piala AFF itu, kan, tanggal 23. Memang planning jadwal kami (Liga 1, red) sampai sebelum 23 Desember," ungkap Ferry Paulus di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (25/11).

Namun hal itu masih menunggu hasil kepastian dari rapat koordinasi yang rencananya akan digelar Senin (28/11).

BACA JUGA:  PSSI Bongkar Siasat Indonesia Hadapi Piala AFF 2022 di Tengah Liga 1 Masih Berhenti

"Karena memang kami membuat sistem bubble itu juga berpikir bagaimana timnas ini bisa lebih leluasa," tambahnya.

Timnas Indonesia akan menjalani laga pertamanya di Piala AFF melawan Kamboja pada 23 Desember 2022.

BACA JUGA:  Demi Elkan Baggott Main di Piala AFF 2022, STY Rela Terbang ke Inggris

Setelah itu, skuad asuhan Shin Tae Yong akan bertandang melawan Brunei Darussalam pada 26 Desember 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya