Ada Kegagalan di Balik Lolosnya Timnas Indonesia ke Semifinal Piala AFF 2022

Ada Kegagalan di Balik Lolosnya Timnas Indonesia ke Semifinal Piala AFF 2022 - GenPI.co
Terdapat sebuah kegagalan di balik keberhasilan Timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022. (foto: AFF)

GenPI.co - Terdapat sebuah kegagalan di balik keberhasilan Timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia memastikan satu tempat di babak semifinal Piala AFF 2022 setelah mengalahkan Filipina 2-1 di Rizal Memorial Stadium, Kamis (2/1).

Bermain di Manila dengan rumput sintetis, Filipina berhasil membuat Timnas Indonesia kerepotan pada sepanjang pertandingan.

BACA JUGA:  Bungkam Filipina, Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2022

Meski begitu, Timnas Indonesia berhasil meraih keunggulan terlebih dahulu lewat gol yang dicetak Dendy Sulistyawan pada menit ke-21.

Tak berselang lama, Skuad Garuda kembali mencetak gol untuk menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat aksi Marselino Ferdinan pada menit ke-43.

BACA JUGA:  Cari Ilmu di Italia, Kurniawan Dwi Yulianto Ingin Tangani Timnas Indonesia

Unggul 2-0, Timnas Indonesia terus menggempur lini belakang Filipina. Namun sayang, keasyikan menyerang membuat anak asuh Shin Tae Yong lupa caranya bertahan.

Hal tersebut langsung dimanfaatkan oleh Filipina, yang berhasil memperkecil kekalahan menjadi 1-2 lewat sundulan Rasmussen pada menit ke-83.

BACA JUGA:  Jelang Lawan Filipina, Shin Tae Yong Blak-blakan soal Lini Serang Timnas Indonesia

Walau berhasil mengalahkan Filipina dan lolos ke semifinal Piala AFF 2022, ada nuansa kegagalan dalam tubuh Timnas Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya