Juventus Terancam Didenda Rp814 Miliar, Ronaldo Khawatir Uangnya Hilang

Juventus Terancam Didenda Rp814 Miliar, Ronaldo Khawatir Uangnya Hilang - GenPI.co
Cristiano Ronaldo dikabarkan khawatir uangnya akan hilang menyusul ancaman denda yang mengarah kepada Juventus. (foto: Reuters)

GenPI.co - Striker Cristiano Ronaldo dikabarkan khawatir uangnya akan hilang menyusul ancaman denda yang mengarah kepada Juventus.

Dilansir dari Diario AS, Jumat (27/1), Ronaldo menjadi salah satu masalah besar yang akan dihadapi oleh manajemen Juventus ke depannya.

Seperti diketahui, Juventus saat ini tengah mengalami kesialan karena melakukan manipulasi transfer pemain yang berujung pengurangan 15 poin di klasemen Serie A Italia 2022/23.

BACA JUGA:  Cristiano Ronaldo Bak Diterjang Badai Pasir di Arab Saudi

Selain itu, Juventus juga mendapatkan ancaman denda sebesar 50 juta euro atau sekitar Rp814 miliar akibat masalah tersebut.

Terbaru, klub berjuluk Si Nyonya Tua ini juga terancam kehilangan para pemain andalannya karena masalah gaji yang masih ditunggak.

BACA JUGA:  Messi Susul Ronaldo, Federasi Sepak Bola Arab Saudi Buka Suara

Berangkat dari rentetan masalah di atas, Ronaldo pun dikabarkan khawatir karena masih memiliki hak 20 juta euro (Rp324 miliar) dari Juventus.

Akibatnya, Ronaldo dikabarkan telah mengirim pengacara pribadinya ke Italia untuk memastikan hak uangnya yang masih di Juventus tetap aman.

BACA JUGA:  PSG Ketiban Rezeki Nomplok di Balik Duel Messi vs Ronaldo

Di sisi lain, beberapa nama bintang Juventus seperti Adrien Rabiot, Wojciech Szczesny, Leonardo Bonucci, Juan Cuadrado, Arthur Melo, Weston McKennie, Federico Bernardeschi dan Paulo Dybala terancam hukuman dilarang bertanding selama sebulan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya