Demi Sepak Bola Nasional, FAPSI Ingin Debat Terbuka Calon Ketum PSSI

Demi Sepak Bola Nasional, FAPSI Ingin Debat Terbuka Calon Ketum PSSI - GenPI.co
FAPSI mendorong adanya debat terbuka untuk calon Ketua Umum PSSI demi sepak bola nasional. Foto: Michael Siahaan/Antara

Amsori meyakini bahwa debat kandidat ini bakal menjadi langkah penting di tengah desakan publik yang menginginkan adanya revolusi sepak bola Indonesia.

Hal itu mungkin tercipta jika masyarakat diberikan ruang untuk melihat kapasitas calon ketua umum.

"Ini momentum yang tepat bagi PSSI untuk berbenah, merespons harapan masyarakat yang sangat luar biasa agar adanya revolusi sepak bola Indonesia," tambahnya.

BACA JUGA:  FAPSI Seminar di Surabaya, Kaji Revolusi SDM Sepak Bola Indonesia

Lebih lanjut, Amsori menjelaskan jika memang PSSI tidak mengagendakan debat terbuka calon ketua umum, maka masyarakat atau swasta bisa mengambil inisiatif melakukan kegiatan tersebut.

"Kalau PSSI ternyata tidak ada agenda debat terbuka calon ketua umum. Ya bisa saja masyarakat atau swasta mengambil inisiatif itu. Bahkan FAPSI siap menyelenggarakan asal mendapat dukung dari para kandidat," ungkapnya

BACA JUGA:  Ikuti Standar FIFA, FAPSI Ingin Stadion Sepak Bola Indonesia Dirombak

Pasalnya, FAPSI sebagai lembaga yang di dalamnya terdapat para ahli, guru besar dan profesor memiliki kompetensi untuk menyelenggarakan debat terbuka calon ketua umum PSSI.

“Karena FAPSI basisnya akademisi, maka kita akan menghadirkan para profesor. Ini tentu tidak terjebak pada kutub manapun, dia akan bicara pada wilayah pengabdian, dia sebagai akademisi, tentu namanya pengabdian berarti yang dibawa oleh para akademisi ini untuk kemajuan sepak bola Indonesia,” tutupnya.(*)

BACA JUGA:  Bahas Sepak Bola Nasional, FAPSI Singgung Konflik Suporter hingga Stadion

Tonton Video viral berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya