Thomas Doll Akui Tak Keberatan Jika Witan Sulaeman Kembali ke Eropa

Thomas Doll Akui Tak Keberatan Jika Witan Sulaeman Kembali ke Eropa - GenPI.co
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll mengaku tidak keberatan apabila Witan Sulaeman kembali ke Eropa. (foto: AFF)

GenPI.co - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll mengaku tidak keberatan apabila rekrutan teranyarnya Witan Sulaeman nantinya kembali merumput di Eropa.

Sebagaimana diketahui, penggawa Timnas Indonesia itu pulang kampung setelah melanglang-buana di Eropa.

Witan Sulaeman resmi diumumkan sebagai pemain Persija pada Selasa (31/1) dan akan dikontrak selama 3,5 tahun oleh klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

BACA JUGA:  Lawan RANS Nusantara FC, Persija Jakarta Tanpa Witan Sulaeman

"Kalau nantinya Witan kembali ke Eropa tidak masalah apabila waktunya tepat dan ada kesempatan," pungkas Doll di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (3/2).

Pemain sayap Timnas Indonesia itu memulai kariernya di Eropa saat pindah ke klub Serbia FK Radnik Surdulica dari PSIM Yogyakarta pada 2020.

BACA JUGA:  Egy Maulana Vikri Paham Keputusan Witan Sulaeman Kembali ke Indonesia

Witan hanya bermain lima pertandingan dengan total 110 menit bersama klub tersebut sebelum akhirnya hijrah ke klub Polandia, Lechia Gdansk pada 2021.

Setelah itu, pesepak bola 21 tahun itu sempat mampir ke dua klub lainnya, yakni FK Senica dan AS Trencin sebelum kembali ke Indonesia dan bergabung dengan Persija.

BACA JUGA:  Dikontrak 3,5 Tahun oleh Persija, Witan Sulaeman Pakai Nomor 78

"Bisa dilihat, semua orang senang dia (Witan, red) kembali ke Indonesia karena sebenarnya dia juga butuh waktu bermain," kata Doll.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya